Imam Malik رحمه الله telah berkata : كُلُّ خَيْرٍ فِي إتِباَعِ مَنْ سَلَف وَ كُلُّ شَرٍّ فِي إبْتِداَعِ مَنْ خَلَفِ

“Setiap kebaikan adalah apa-apa yang mengikuti para pendahulu (salaf), dan setiap kejelekan adalah apa-apa yang diada-adakan orang kemudian (kholaf)"

Selasa, 27 Agustus 2013

Wasiat Asy-Syaikh Al-Badr bin Muhammad Al-Badr Al-Anazy hafizhahullah (Ahad 25 Agustus 2013)

Bismillah.

Dahulu para Shahabat Nabi apabila berkumpul dengan Nabi shallallahu 'alaihi wasallam, mereka mengatakan: "berikan wasiat kepada kami wahai Rosululloh".

Demikian pula Rosululloh apabila mengutus atau mengirim utusan atau pasukan senantiasa memberikan wasiat. Dan termasuk kebiasaan diantara Salaf adalah saling memberi dan meminta wasiat. Para ulama sangat memperhatikan tentang wasiat, Syaikhul Islam Ibn Taimiyah memiliki kitab washoyaa al-Kubro dan ash-Shughro. Oleh karena itu atas permintaan untuk aku berikan wasiat sebelumnya kepulangan kami ke negeri kami. Maka kami akan memberikan 10 wasiat, walaupun sebenarnya wasiat itu sangat banyak.

--------------------------------------------------------------------------
1. Aku wasiatkan untuk kalian bertakwa kepada Allah. Taqwa adalah obat dan solusi segala sesuatu.

2. Aku wasiatkan kalian untuk istiqomah di atas agama. Dengan dua cara; tidak menambah dan tidak mengurangi ajaran Rosululloh, serta mengamalkannya sesuai tuntunan beliau.

3. Aku wasiatkan kepada kalian untuk saling nasehat-menasehati diantara kalian. Kalau ada kesalahan diantara kalian berikan nasehat secara pribadi jangan disebarkan, jangan dibuka di depan umum, karena yg demikian berarti menjatuhkannya. Hendaknya dengan cara yang lembut.

4. Aku wasiatkan untuk bersemangat menjaga ukhuwwah persaudaraan. Persaudaraan Islam termasuk sebesar-besarnya nikmat Alloh yang diberikan kepada kita. Bersyukurlah terhadap nikmat ukhuwwah.

5. Aku wasiatkan kepada kalian untuk mendengar dan taat kepada wulatul 'umur. Berkata Abu Hurairah: Ulil Amri hum umaro'. Shohih ibnu khuzaimah. Umaro' =hukkaam =pemerintah. Tentunya taat kepada pemerintah adalah dalam hal yang ma'ruf.

6. Aku wasiatkan kepada kalian untuk tidak keluar dari ketaatan, memberontak pada pemerintah. Siapa yang mati demikian mati diatas jahiliyah.
Memberontak termasuk dosa besar. Hadits: "Barang siapa mengangkat senjata kepada kami maka tidak termasuk golongan kami".

7. Aku wasiatkan kepada kalian untuk berbakti kepada kedua orang tua. Durhaka kepada kedua orang tua termasuk dalam kategori dosa besar. Dalam Adabul Mufrod Al-Bukhari menyebutkan hadits "berbaktilah kepada orang tua niscaya anak anak kalian berbakti kepada kalian".

8. Aku wasiatkan kepada kalian untuk kalian menjaga dan menjalin hubungan silaturrahmi dengan kerabat.

9. Aku wasiatkan kepada kalian untuk kalian semua bersatu berjamaah dan tinggalkan firqoh perpecahan.
Rosululloh shollallohu 'alaihi wasallam bersabda: "Berjamaah adalah rohmah sedangkan fuiqoh itu adzab".

10. Aku wasiatkan kepada kalian untuk senantiasa bersemangat bersungguh-sungguh dalam tholabul ilmi.

Sekarang kami yang menyampaikan ini, kemudian di hari yang lain kalian-lah yang menyampaikan. Jagalah wasiat-wasiat tersebut niscaya bermanfaat bagi kalian.
Wallohu a'lam bishowwab. Walhamdulillah.

(Semoga Bermanfaat ! Baarakallahufiykum)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar